Menikmati Harmonisnya Makan di Atas Daun Pisang

Cilegon (17/5), Menurut beberapa orang, makan dengan beralaskan daun dapat menjadi pemacu selera makan. Aroma daun pisangnya yang menyatu dengan makanan hangat, memberi sensasi tersendiri bagi si penyantap. Ini adalah hal unik yang sangat berbeda dari kebiasaan kita. Meski sebagian orang juga sering melakukan hal ini demi menghindarkan kesan yang biasanya sangat formal.

Menu yang dihidangkan bukan lagi hal yang sangat dominan. Sebab cara penyajian yang diatur sedemikian klasik membuat suasana hangat dan akrab. Bukan lagi hal yang mustahil. Hawa lapar yang menyelimuti hanyalah sepercik keinginan untuk membiasakan diri secara alami bersama teman-teman terbaik, yang belum tentu semua orang mau atau mampu untuk melakukan hal ini.

Bayangkan, satu menu hidangan yang dicampur baurkan dalam sehelai daun pisang. Kemudian dinikmati oleh beberapa orang yang memiliki selera berbeda-beda.

Nggak sedikit persepsi miring dari beberapa teman sebelum terlibat dalam keharmonisan ini. Tapi, apa yang mereka rasakan? Saat perlahan puluhan jemari bersatu saling beradu demi memperebutkan haknya untuk segera mengisi kantung perutnya? Kenyataan berkata lain.

"Asik banget ini, sumpah!!" Seru Imel yang baru pertama kali merasakan hal ini.

Dibandingkan dengan yang lain, mungkin ia termasuk dalam kategori tipe makan porsi kecil. Namun penilaian itu salah. Nyatanya, wanita yang bertubuh paling kecil di antara teman-temannya ini, mempunyai keseriusan dan nafsu makan dalam porsi yang relatif sangat besar. (eL)






Share this article now on :

Video Terbaru

bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Lokananta Sastra

Biang Gosip
Aku Ingin Pulang
Syairku adalah Tuhan
Aku Sih Seneng Aja!!!
Novelet Rindu
Kampanye Wayang Kulit